
CIREBON, SUARAWARGA.ID – Upaya meningkatkan layanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Cirebon kembali mendapat perhatian serius. Salah satunya dibuktikan dengan diresmikannya Rumah Sakit (RS) Sumber Kasih Lemah Abang, Kecamatan Lemah Abang, Kabupaten Cirebon, Kamis (26/6/2025).
Peresmian dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Cirebon, H. Agus Kurniawan Budiman atau yang akrab disapa Jigus. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, salah satunya dengan penambahan fasilitas layanan kesehatan di wilayah timur Kabupaten Cirebon.
“Alhamdulillah, hari ini kami meresmikan Rumah Sakit Sumber Kasih Lemah Abang. Mudah-mudahan rumah sakit ini membawa manfaat besar bagi masyarakat,” ujar Jigus dalam sambutannya.
Jigus menjelaskan, pembangunan layanan kesehatan saat ini semakin baik dan terbuka. Hal itu mendorong terciptanya kemandirian dalam sistem kesehatan nasional, sekaligus menjadi bagian dari upaya mendorong pertumbuhan industri kesehatan, baik di tingkat regional maupun global.
Menurutnya, peningkatan layanan kesehatan yang aman, bermutu, dan terjangkau sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Salah satu pilar utama dalam transformasi layanan kesehatan Indonesia adalah layanan rujukan, yang fokus utamanya adalah pemerataan dan peningkatan kualitas layanan kesehatan.
“Rumah sakit harus mampu memberikan layanan prioritas nasional, seperti penanganan penyakit jantung, kanker, stroke, uronefrologi, kesehatan ibu dan anak (KIA), dan layanan lainnya,” jelas Jigus.
Data menunjukkan, saat ini sekitar 73 persen kematian disebabkan oleh penyakit tidak menular, seperti penyakit jantung dan pembuluh darah sebesar 35 persen, kanker 15 persen, diabetes 6 persen, dan sisanya oleh berbagai penyakit tidak menular lainnya. Hal itu menjadi tantangan besar bagi rumah sakit agar terus meningkatkan kompetensi layanan.
“Oleh karena itu, rumah sakit harus didukung sarana-prasarana yang lengkap, alat kesehatan modern, serta tenaga medis yang profesional dan kompeten,” tegasnya.
Jigus menyebutkan, hingga saat ini Kabupaten Cirebon telah memiliki 14 rumah sakit, termasuk Rumah Sakit Sumber Kasih Lemah Abang yang baru saja diresmikan. Namun, ia mengakui, distribusi rumah sakit masih belum merata, terutama di wilayah timur Kabupaten Cirebon.
“Dari 14 rumah sakit yang ada, hanya 3 di antaranya yang berada di wilayah timur. Padahal, kawasan timur Kabupaten Cirebon saat ini berkembang pesat, termasuk dengan adanya kawasan industri. Maka dari itu, kita terus mendorong pembangunan rumah sakit baru di wilayah timur untuk menjawab kebutuhan layanan kesehatan masyarakat,” kata Jigus.
Ia pun menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya atas kehadiran Rumah Sakit Sumber Kasih Lemah Abang. Harapannya, kehadiran rumah sakit ini dapat menjadi solusi bagi masyarakat sekitar, khususnya dalam mendapatkan layanan kesehatan yang lebih mudah, cepat, dan terjangkau.
“Kami berharap Rumah Sakit Sumber Kasih Lemah Abang bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, tidak hanya dari segi fasilitas, tapi juga dari sisi kualitas tenaga medis dan kenyamanan pasien,” tutup Jigus.(via).